RESTRA DKK TH 2022-2026 DAN RENJA DKK TH 2023
Terdampak bencana gempa Pasaman Barat, Forum Restra DKK Kota Payakumbuh Tahun 2022-2026 dan Forum Renja DKK tahun 2023 diundur, yang semula diadakan pada tanggal 25 Februari lalu akhirnya dilaksanakan pada hari ini.
Dalam rangka penyusunan Rencana Kerja (Renja) Perangkat Daerah tahun 2023 sesuai dengan Permendagri Nomor 86 tahun 2017 pasal 16 menyatakan bahwa Renstra dan Renja Perangkat Daerah salah satu tahapannya adalah pelaksanaan Forum Perangkat Daerah/ Lintas Perangkat Daerah untuk memperoleh masukan dan saran. Maka Dinas Kesehatan Kota Payakumbuh melaksanakan Forum Renja tahun 2023 dan Renstra tahun 2022-2026 tersebut.
Forum Renja tahun 2023 dan Renstra tahun 2022-2026 yang semula akan dilaksanakan pada Jumat, tanggal 25 Februari 2022 yang lalu kemudian diundur dikarenakan gempa Pasaman Barat. Sehingga pelaksanaan Renja dan Renstra DKK Kota Payakumbuh dilaksanakan pada hari ini secara virtual.
Banyak masukan dan saran dari beberapa OPD terkait rencana kerja Dinas Kesehatan. Sebut saja dari Disdukcapil yang memberikan masukan terkait kerjasama yang telah dibuat di tahun sebelumnya antara Disdukcapil dengan Puskesmas dan RSUD adnaan WD. Ibu Mery dari Disdukcapil menyampaikan bahwa apabila ada bayi baru lahir di fasilitas kesehatan agar dapat segera mengurus akta kelahiran bayi tersebut sesuai dengan kerjasama yang telah dibuat sebelumnya.
Menyambung itu, ibu mery juga menyampaikan hal di atas juga berkaitan dengan kevalidan data kepesertaan bayi baru lahir yang di daftarkan pada PBPU BP Pemda program jaminan kesehatan nasional.
Dari forum kota sehat juga memberikan saran agar apa saja yang menjadi kekurangan Kota Payakumbuh dalam mempertahankan predikat kota sehat dapat lebih diperhatikan dan ditingkatkan melalui rencana kerja yang sedang disusun.
Banyak lagi masukan dan saran yang diterima dari lintas sektor lainnya yang telah ditampung pada forum OPD kali ini. Ibu Yuniri Tunirman, SE, M.Si, Akt selaku Sekretaris Dinas Kesehatan yang mewakili Kepala Dinas Kesehatan Kota Payakumbuh pada forum OPD hari ini berharap dengan adanya forum OPD, semoga rencana kerja maupun rencana strategis Dinas Kesehatan Kota Payakumbuh dapat lebih disempurnakan dan tersinergi dengan program – program yang ada di OPD ataupun sektor lainnya. Demi meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Kota Payakumbuh.
0 Comments