SEKOLAH TATAP MUKA AKAN DILANGSUNGKAN JIKA ANAK-ANAK DIVAKSIN COVID 19

Published by Dinas Kesehatan on

Kota Payakumbuh telah memulai vaksinasi covid 19 untuk anak usia 6-11 tahun pada tanggal 21 Januari 2022, tepatnya pada hari Jumat minggu lalu. Vaksin covid 19 jenis Sinovac akan diberikan kepada lebih dari 14.000 siswa sekolah dasar negeri dan swasta. Satu orang anak akan mendapatkan dosis sebanyak 0,5 ml sebanyak dua kali, dengan jarak pemberian dosis pertama dan kedua yaitu 4 minggu.

Tentunya, sebelum memberikan vaksin kepada anak, Kepala Sekolah, Tenaga Kesehatan, dan Dinas Kesehatan terlebih dahulu memberikan sosialisasi kepada wali murid. Kabid Kesmas dan P3 Dinas

Kesehatan Kota Payakumbuh Fatmanelly, SKM. M.A.R.S menerangkan bahwa anak usia 6-11 tahun tidak hanya bisa tertular covid 19 tapi juga bisa menularkan. Banyak anak-anak yang menjadi OTG atau orang tanpa gejala, sehingga kemudian menularkan virus ke orang lain. Disamping itu, Kepala Dinas Pendidikan Kota Payakumbuh Dr. Dasril, S.Pd, M.Pd menyebutkan dengan divaksin, pembelajaran tatap muka bisa terus dilaksanakan.

Categories: Uncategorized

0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *